kegiatan hmps ep

PRODI EKONOMI PEMBANGUNAN MENGADAKAN KULIAH UMUM PENGANTAR BISNIS BERSAMA OWNER RM. TOJOYO 3

Pada tanggal 25 April 2024 telah dilaksanakan kuliah umum Pengantar Bisnis dengan Pemateri adalah Bpk. Moh Erfan Hanindyo, pemilih RM. Tojoyo 3 bertempat di laboratorium EP. Dalam kesempatan tersebut Bpk. Erfan menyampaikan pentingnya kegigihan, keuletan dalam merintis suatu usaha. Disamping itu diperlukan kemampuan untuk mempertahankan suatu usaha agar tetap bertahan. Kegiatan ini diharapkan dapat membuka wawasan berwirausaha oleh mahasiswa.

ALHAMDULILLAH PRODI EKONOMI PEMBANGUNAN MERAIH PENGHARGAAN PADA ANDALAN AWARDS UNIVERSITAS AHMAD DAHLAN 2024

Alhamdulillah, Selamat dan Sukses atas Pencapaian Prodi Ekonomi Pembangunan yang berhasil meraih peringkat dari beberapa nominasi pada “Anugerah Kemahasiswaan dan Alumni Universitas Ahmad Dahlan 2024” diantaranya :
1. Peringkat 2 Nominasi “Keterlibatan Alumni Dalam Kegiatan Program Studi Berdasarkan Alumni Yang Dilibatkan dan Kegiatan Program Studi”
2. ⁠Peringkat 3 Nominasi “Peran Program Studi Dalam Pengembangan Karir Berdasarkan Kegiatan Program Studi Dalam Menunjang Karir Mahasiswa/Alumni”
3. ⁠Peringkat 1 Nominasi “Alumni Berprestasi Bidang Kewirausahaan” oleh Danang Yusuf Fitriyanto, S.E.
4. ⁠Peringkat 2 Nominasi “Alumni Berprestasi Bidang Pengabdian Kepada Masyarakat” oleh Damar Jati, S.E., M.Ec.Dev
5. ⁠Peringkat 3 Nominasi “Alumni Berprestasi Bidang Karir Instansi” oleh Rama Kusuma Aji, S.E., M.Ec.Dev

Semoga atas pencapaian yang telah diperoleh menjadikan sebuah motivasi untuk terus berkembang serta bermanfaat untuk semua

.

PRODI EKONOMI PEMBANGUNAN MELAKUKAN SOSIALISASI KRS GENAP TA 2023/2024 DAN MBKM

 

Pada Tanggal 29 Januari 2024, Prodi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Ahmad Dahlan telah melaksanakan sosialisasi KRS Semester Genap Tahun Akademik 2023/2024 dan Sosialisasi MBKM. Dalam kegiatan ini diawali sambutan dari Kaprodi Ekonomi Pembangunan, yaitu Bpk. Rifki Khoirudin, S.E., M.Ec.Dev., MAPPI (Cert) yang menyampaikan pentingnya KRS dalam menentukan masa studi mahasiswa. Kemudian dilanjutkan pemaparan terkait teknis pengisian KRS oleh tim diantaranya Ibu Firsty Ramadhona Amalia Lubis, S.E., M.Ec.Dev. Dengan kegiatan ini, diharapkan KRS mahasiswa berjalan dengan lancar.

 

Prodi Ekonomi Pembangunan Telah Melakukan Persiapan Submit Paten Tahap 1 dan Tahap 2

Pada tanggal 5 Januari 2024 dan 10 Januari 2024 Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis telah mengadakan kegiatan Persiapan Submit Paten Tahap 1 dan Tahap 2. Kegiatan ini adalah dalam rangka melakukan penyusunan spesifikasi dokumen paten dan menyiapkan berkas-berkas yang diperlukan untuk mengajukan paten. Kegiatan ini didampingi oleh Barry Nur Setyanto, S.Pd., M.Pd selaku Tim Drafter Paten UAD.

 

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Ahmad Dahlan (FEB UAD) Mengadakan Kuliah Umum Mata Kuliah Teori Ekonomi Mikro II

Pada tanggal 6 Januari 2023, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Ahmad Dahlan (FEB UAD) mengadakan kuliah umum di mata kuliah Teori Ekonomi Mikro II. Dosen tamu pada acara ini adalah Bapak Maizul Rahmizal, M.Sc dari Departemen Ilmu Ekonomi Universitas Negeri Padang. Dalam kuliah umum ini, Bapak Maizul menyampaikan materi tentang consumer preferences and choice, memberikan wawasan tambahan kepada mahasiswa mengenai dinamika ekonomi mikro. Acara ini juga menjadi bentuk kerjasama antara FEB UAD dan FEB UNP, dengan harapan dapat terus meningkatkan kualitas pembelajaran dan kolaborasi di antara UAD dan UNP.

 

Program Studi Ekonomi Pembangunan UAD Telah Melaksanakan Kuliah Umum Mata Kuliah Ekonomi Pembangunan

Telah dilaksanakan kuliah umum mata kuliah Ekonomi Pembangunan dengan Pemateri Nur Andriyani, S.E., M.E. dari Universitas Muhammadiyah Surakarta. Beliau juga merupakan alumni dr Prodi Ekonomi Pembangunan FEB UAD. Dalam kegiatan tersebut dikemukakan bahwa pertumbuhan ekonomi harus berjalan dengan upaya pelestarian lingkungan, karena jika hal tersebut tidak terjadi dapat menyebabkan lingkaran kemiskinan. Kegiatan ini tentunya diharapkan dapat menambah wawasan keilmuan mahasiswa Prodi Ekonomi Pembangunan FEB UAD.

 

Program Studi Ekonomi Pembangunan UAD Telah Melaksanakan Pelatihan dan Sosialisasi Lomba Penulisan Patent

Selasa, 28 November 2023 Program Studi Ekonomi Pembangunan telah melaksanakan Pelatihan dan Sosialisasi Lomba Penulisan Patent yang dilaksanakan di Auditoroum Kampus 2 UAD. Materi disampaikan oleh Barry Nur Setyanto, S.Pd, M.Pd. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas inovasi mahasiswa dan meningkatkan perolehan patent bagi mahasiswa.

 

Program Studi Ekonomi Pembangunan UAD Menyelenggarakan Kuliah Umum Ekonomi Digital

Selama kurang lebih sepuluh tahun terakhir, karya inovasi di Indonesia telah menunjukkan peningkatan yang signifikan. Hal ini dapat dilihat dari jumlah paten baik yang masih dalam status submitted maupun paten yang sudah mendapatkan status granted. Akan tetapi jika dibanding dengan negara tetangga seperti Malaysia dan Singapura, jumlah inovasi Indonesia masih kurang. Belum lagi jika dibandingkan dengan negara-negara Asia lainnya seperti Jepang, Korea Selatan, dan China. Ini menunjukkan perlunya kesadaran setiap warga negara terutama usia muda dan produktif untuk mampu bersaing dengan menciptakan inovasi sebagai wujud kepedulian terhadap daya saing bangsa di bidang teknologi dan inovasi.
Hal tersebut melatarbelakangi Program Studi Ekonomi Pembangunan Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta untuk mengadakan Kuliah Umum Ekonomi Digital dengan tema Karya Inovasi di Era Ekonomi Digital untuk memberikan pemahaman dasar mengenai Hak Kekayaan Intelektual (HKI) dan bagaimana mahasiswa bisa ikut andil dalam menciptakan karya inovasi selama mereka menempuh pendidikan. Acara tersebut telah dilaksanakan pada Selasa 31 Oktober 2023 yang berlangsung selama dua jam dan diikuti oleh 95 peserta serta dipandu oleh dosen pengampu mata kuliah ekonomi digital Bapak Agus Salim, S.E., M.Econ. dan Ibu Gea Dwi Asmara, S.E., M.Ec.Dev. Meskipun dilaksanakan secara daring, antusiasme peserta dalam berdiskusi sangat tinggi.

Acara dilaksanakan dalam dua sesi. Sesi pertama penyampaian materi dari Bapak Barry Nur Setyanto, S.Pd., M.Pd. yang menjadi salah satu drafter paten Universitas Ahmad Dahlan (UAD). Beliau menyampaikan paparannya mengenai HKI yang mencakup Hak Cipta, Paten, Desain Industri, dan Merk. Beliau juga menyampaikan karya apa saja yang bisa dibuat oleh mahasiswa yang bisa menjadi bagian dari karya inovasi yang terdaftar dalam Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan HAM, Republik Indonesia serta terdaftar dalam secara internasional. “Sudah saatnya anak muda terutama mahasiswa di Indonesia mulai berinovasi, karena jika dibandingkan dengan negara lain di Asia seperti China, jumlah paten kita masih kalah jauh, dimana total paten China lebih dari 600 ribu, sedangkan Indonesia masih 6 ribu”, tutur beliau kepada peserta.
Acara kemudian dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab. Peserta sangat antusias mulai dari menanyakan kesesuaian project penugasan kuliah, praktek yang pernah dilaksanakan, maupun kegiatan pengabdian yang pernah diimplementasikan yang bisa memberikan peluang dibuatnya karya inovasi. Salah satu peserta menanyakan mengenai project mereka perihal automatic self-cashier untuk memecahkan masalah antrian panjang di kasir pada beberapa pusat perbelanjaan, apakah project tersebut dapat diajukan untuk mendapatkan HKI. Pertanyaan tersebut kemudian langsung dijawab oleh pemateri mengenai beberapa kemungkinan dan peluang yang bisa dilakukan oleh tim mereka. Akhirnya, setelah dua jam penyampaian materi sekaligus diskusi, acara kemudian ditutup dengan doa dan foto bersama.

 

Prodi Ekonomi Pembangunan UAD turut berpartisispasi dalam Program Pengenalan Kampus (P2K) Mahasiswa Baru UAD melalui Hari Prodi

Program Studi Ekonomi Pembangunan Universitas Ahmad Dahlan turut berpartisipasi dalam Program Pengenalan Kampus (P2K) mahasiswa baru Universitas Ahmad Dahlan dengan menyelenggarakan Hari Prodi. Cara tersebut berlangsung pada  hari Rabu, tanggal 13 September 2023 di Ruang Serba Guna Kampus 1 UAD. Dalam kegiatan tersebut diisi dengan perkenalan dosen, sosialisasi visi misi, sejarah berdirinya prodi, penggunaan e learning dan pengenalan konsentrasi yang ada di Prodi EP. Hal itu dilakukan untuk memberikan wawasan kepada mahasiswa baru untuk dapat memperlancar masa perkuliahannya kelak. 

 

Sosialisasi KRS Program Studi Ekonomi Pembangunan UAD

Telah dilaksanakan sosialisasi KRS bagi mahasiswa Prodi Ekonomi Pembangunan bertempat di Ruang Sidang Utama Kampus 1 FEB, Selasa, 22 Agustus 2023. Dalam kegiatan ini diawali sambutan dari Kaprodi Ekonomi Pembangunan, yaitu Bpk. Rifki Khoirudin, S.E., M.Ec.Dev., MAPPI (Cert) yang menyampaikan pentingnya KRS dalam menentukan masa studi mahasiswa. Kemudian dilanjutkan pemaparan terkait teknis pengisian KRS oleh tim diantaranya Ibu Firsty Ramadhona Amalia Lubis, S.E., M.Ec.Dev. Dengan kegiatan ini, diharapkan KRS mahasiswa berjalan dengan lancar

 

Kampus 1

Universitas Ahmad Dahlan
Jl. Kapas 9, Semaki, Umbulharjo, Yogyakarta 55166
Telepon : (0274) 563515, 511830, 379418, 371120 Ext. –
Faximille : 0274-564604
Email : prodi[at]ep.uad.ac.id

Daftar di UAD dan kembangkan potensimu dengan banyak program yang bisa dipilih untuk calon mahasiswa

Informasi PMB
Universitas Ahmad Dahlan

Telp. (0274) 563515
Hotline PMB
S1 – 0853-8500-1960
S2 – 0878-3827-1960